Mawar adalah tanaman semak dari genus Rosa sekaligus nama bunga yang dihasilkan tanaman ini. Mawar liar yang terdiri lebih dari 100 spesies kebanyakan tumbuh di belahan bumi utara yang berudara sejuk. Spesies mawar umumnya merupakan tanaman semak yang berduri atau tanaman memanjat yang tingginya bisa mencapai 2 sampai 5 meter. Walaupun jarang ditemui, tinggi tanaman mawar yang merambat di tanaman lain bisa mencapai 20 meter.
Dalam kebudayaan Barat, mawar adalah bunga lambang cinta dan kecantikan. Bunga mawar dianggap suci untuk beberapa dewa dalam mitologi Yunani seperti Isis dan Aprodite.
Bunga mawar adalah bunga nasional Inggris dan digunakan sebagai lambang nasional rugby Inggris dan Rugby Football Union di Inggris.
Di Kanada, bunga mawar liar merupakan bunga provinsi Alberta. Di Amerika Serikat, bunga mawar merupakan bunga negara bagian lowa, North Dakota, Georgia, dan New York. Kota Portland di negara bagian Oregon yang setiap tahunnya mengadakan festival bunga mawar sering disebut "Kota Bunga mawar"
Bunga mawar merupakn simbol anti-kekerasan di Georgia sewaktu terjadi Revolusi Mawar pada tahun 2003.
![]() |
Lukisan Marie Antoinette memegang bunga Mawar oleh Vigée-Lebrun |
Selain itu, bunga mawar sering dijadikan objek lukisan oleh banyak pelukis. Pelukis Perancis bernama Pierre-Joseph Redoute terkenal dengan lukisan berbagai spesies bunga mawar yang digambar dengan sangat teliti.
Bagi kalangan tertentu, bunga mawar merupakan lambang cinta, ini tercermin dalam pergaulan. Misalnya, seseorang yang memberikan setangkai mawar merah kepada gadis pujaannya, berarti mengisyaratkan pernyataan cinta.
Orang-orang pada zaman victoria, menggunakan bunga sebagai bentuk komunikasi yang sangat sopan. Selama abad ke 18, mengirimkan pesan bunga berdasarkan bahasa rahasia Turki menjadi populer. Bahasa rahasia ini dikenal dengan nama "Persian Salaam", yang merupakan sebuah karangan bunga berkode untuk mengungkapkan cinta atau rasa tertarik.
Ilmu yang mempelajari tentang arti bunga benar-benar ada, dan ilmu ini dikenal dengan nama floriografi. Floriografi mengungkapkan makna tambahan untuk mengirim atau menerima bunga. Pesan halus dan rahasia dapat dijelaskan melalui bunga yang berbeda.
Bunga mawar merupakan salah satu hadia yang sering diberikan pasangan untuk kekasihnya. Banyak orang menganggap bunga mawar sebagai simbol menunjukkan rasa cinta pasanga kepada kekasihnya. Tahukah anda bunga mawar juga mempunyai makna yang berbeda tergantung dari warnanya. Agar lebih meresapi maknanya, berikut saya jelaskan makna mawar berasarkan warnanya.
- Mawar Merah : Cinta dan Romantisme. Mawar merah merupakan salah satu simbol yang paling universal. Warna merah dari bunga mawar sering diartikan sebagai lambang cinta sejati. Sedangkan di beberapa sejarah dan budaya, bunga mawar merah digunakan sebagai simbol politik dan agama.
- Mawar Putih : Cinta yang murni, Simpati dan Spiritualitas. Mawar putih sering digunakan sebagai lambang atau simbol cinta sejati. Mawar putih juga sering digunakan sebagai lambang sebuah pernikahan. Mawar putih mewakili persatuan, kebajikan dan kemurnian dari cinta.
- Mawar Kuning : Persahabatan dan Kebahagiaan. Menurut sejarag, mawar berhubungan dengan matahari, yang membuat mawar dengan warna ini sangat baik untuk menghibur seseorang. Mawar kuning diartikan sebagai penghargaan, perasaan suka cita dan kegembiraan.
- Mawar Pink : Cinta, Rasa Syukur dan Apresiasi. Pink lebih diartikan sebagai karunia dan keagungan. Mawar berwarna dark pink simbol rasa syukur dan penghargaan. Mawar berwarna pink terang berhubungan dengan kelembutan dan kekaguman dan juga rasa simpati.
- Mawar Orange : Hasrat dan Antusiasisme. Dari campuran warna kuning dan merah, terbentuklah mawar oarange. Mawar orange sering dijadikan sebagai lambang atau simbol ekspresi daya tarik atau sebagai ngkapan "Aku bangga padamu".

Sekian sedikit info tentang mawar semoga bermanfaat ^^
sumber :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar